PERESMIAN PUSKESMAS RIAU SILIP KAB. BANGKA


Bupati Bangka Ir. H. Tarmizi Saat, MM meresmikan gedung baru Puskesmas Riau Silip, Selasa (09/01/2017) siang, bersamaan dengan Launching Aplikasi Sistem Rujukan Terintegrasi (SISRUTE) Kabupaten Bangka.
Kepala Puskesmas Riau Silip Hery Racmadoni menjelaskan, pembangunan Puskesmas Riau Silip untuk terselenggaranya pelayanan kesehatan di wilayah kerja Puskesmas Riau Silip yang bermutu dan mudah diakses, sebagaimana yang diamatkan dalam Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014 Tentang Puskesmas.
Selain itu, untuk mendorong tercapainya Kecamatan Riau Silip Sehat melalui indikator lingkungan sehat, perilaku sehat, serta cakupan pelayanan kesehatan yang bermutu.
Sedangkan pelayanan pengembangan unggulan Puskesmas Riau Silip meliputi Puskesmas Ramah Anak, Puskesmas Santun Lansia, Poli IVA (Inspeksi Visual Asam Asetat ), Poli Sanitasi, Poli Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja, Klinik Berhenti Merokok, Klinik Penyakit Tidak Menular, Poli TB Paru, Pelayanan Kegawatdaruratan Persalinan (Poned).


Komentar